Jumat, 19 April 2024
  • Home
  • PEKANBARU
  • Warga Binaan Lapas Pekanbaru Disuntik Vaksin Dosis Kedua
Rabu, 22 September 2021 15:20:00

Warga Binaan Lapas Pekanbaru Disuntik Vaksin Dosis Kedua

Rabu, 22 September 2021 15:20:00
BAGIKAN:
PEKANBARU, POROSRIAU.COM - Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Kelas II A Pekanbaru diberi vaksinasi dosis kedua. Total ada sebanyak 1.308 warga binaan yang mendapatkan vaksinasi COVID-19 tersebut. 
 
"Ini vaksinasi dosis kedua yang kita berikan," kata Kasi Binadik Lapas Kelas IIA Pekanbaru, Erik, Selasa (22/9/21).
 
Kegiatan vaksinasi ini dilakukan langsung ditiap blok hunian yang ada di dalam Lapas. Hal ini guna mengurangi resiko gangguan keamanan dan ketertiban serta mempercepat proses vaksinasi.
 
Warga binaan sendiri tampak antusias mengikuti program vaksinasi dengan menggandeng Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru. Para tenaga kesehatan dari lima Rumah Sakit (RS) dan Puskesmas dilibatkan. 
 
Yakni, RS Santa Maria, PMC, Zainab, Eria Bunda, Lancang Kuning, Puskesmas Sapta Taruna, Puskesmas Harapan Raya, Puskesmas Rejosari, Puskesmas Melur dan Puskesmas Tenayan Raya.
 
"Pemberian vaksin merupakan salah satu upaya yang dinilai paling efektif untuk mencegah penularan pandemi COVID-19," papar Erik.
 
Sebelum pemberian vaksin, terlebih dahulu pemeriksaan suhu tubuh, pengukuran tekanan darah serta konsultasi penyakit baawan yang di derita para warga binaan. 
 
"Pemberian vaksin ini tetap mematuhi protokol kesehatan dengan tidak berkerumum dan tetap menggunakan masker," ujar Erik.(MCR)
  Berita Terkait
  • Pasca Kaburnya Dua Tahanan, Kapolda Riau Kunjungi Lapas Kelas II A Pekanbaru

    6 tahun lalu

    Pasca kaburnya dua tahanan di lapas kelas II A Pekanbaru Rabu (22/11), Kapolda Riau Irjen Pol Nandang MH melakukan kunjungan dan pengecekan di Lapas kelas IIA Pekanbaru kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru. Jumat (24/11/2017). Pagi

  • Kirim Ganja Via Ekspedisi, Warga Tembilahan Dibekuk Polisi

    6 tahun lalu

    Sat Reserse Narkoba Polres Indragiri Hilir berjhasil membekuk salah seorang warga jalan M.Boya berinisial A (31) yang diduga menjadi pelaku tindak pidana narkotika jenis ganja kering, sesuai dengan Laporan Polisi di Jalan Pintu Air Kel. Tembilahan Kota Ke

  • Sebanyak 321 Napi Rutan Siak Sudah Dievakuasi, Diperkirakan 25 Napi Kabur

    5 tahun lalu

    SIAK SRI INDRAPURA (POROSRIAU.COM) -  Sebanyak 321 warga binaan dari Rumah Tahanan Kelas II B Siak Sri Indrapura sudah dipindahkan ke tempat penahanan atau lembaga pemasyarakatan di kabup

  • Pekanbaru Ditargetkan Herd Immunity Desember

    3 tahun lalu

    Walikota Pekanbaru Firdaus mengaku hal tersebut bisa saja tercapai jika Kota Pekanbaru banyak mendapatkan tambahan stok vaksin dari pemerintah pusat.

  • Program Gerakan Satu Juta Vaksin oleh GAPKI Riau Diundur

    3 tahun lalu

    "Dengan sangat menyesal, diakibatkan belum terpenuhinya jumlah dosis vaksin yang akan disuntikkan kepada masyarakat, vaksinasi oleh GAPKI Riau yang seyogyanya mulai dilaksanakan pada hari ini, untuk sementara harus diundur," kata Ketua GAPKI Ria

  •   komentar Pembaca
    Copyright © 2024 POROSRIAU.COM. All Rights Reserved.