Sabtu, 20 April 2024
  • Home
  • BENGKALIS
  • Berjalan Baik Dan Lancar, Pilkades Di Pangkalan Batang Barat Dimenangi Paslon Nomor Urut 1
Rabu, 12 Juli 2017 09:15:00

Berjalan Baik Dan Lancar, Pilkades Di Pangkalan Batang Barat Dimenangi Paslon Nomor Urut 1

Oleh: dery
Rabu, 12 Juli 2017 09:15:00
BAGIKAN:
dery
Pj. Kades Pangkalan Batang Barat dan Ketua Panitia Pilkades Kris Ali Putra foto bersama anggota Linmas desa Selasa (11/7).

BENGKALIS(POROSRIAU.COM)- Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak gelombang I tahun 2017 di Desa Pangkalan Batang Barat, Bengkalis berlangsung dengan baik dan lancar.

5 Calon Kepala Desa (Cakades) yang maju dalam pesta demokrasi di desa pemekaran ini dimenangkan oleh Azmi, calon nomor urut 1 dengan perolehan suara sebanyak 328 yang unggul di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 1 dan 3.

Berikutnya, Mansur dengan perolehan 206 suara, Dudiar 153 suara, Haji Rustam 139 suara, dan Hamdan dengan 120 suara.

Pj. Kades Pangkalan Batang Barat Mohd Yudi Kurniawan, S. STP, M. Si saat dimintai komentarnya, mengatakan, "Alhamdulillah, pada hari ini telah berlangsung Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) khususnya di Desa Pangkalan Batang Barat sejak awal hingga hari ini tahapan pencoblosan dan penghitungan suara berjalan dengan lancar tanpa ada hambatan maupun gangguan," kata Yudi Kurniawan kepada media ini Selasa (11/7) sore.

Lebih jauh, Yudi Kurniawan yang Sekcam Siak Kecil ini mengatakan, "Menyikapi hasil dari pemilihan ini, Azmi nomor urut 1 telah memenangkan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Desa Pangkalan Batang Barat. Kami mengharapkan baik kepada yang memenangi maupun yang sementara ini belum bisa memenangi untuk dapat menahan diri sehingga dalam pleno nanti dapat ditetapkan pemenang dalam Pilkades di desa ini. Mari kita ciptakan situasi yang aman sampai ditetapkan dan dilantik sebagai kepala desa definitif hasil Pilkades serentak ini," tutur Yudi Kurniawan.

Kepada kepala desa terpilih, Yudi Kurniawan mengharapkan untuk sama-sama membangun desa tersebut. "Desa Pangkalan Batang Barat merupakan desa pemekaran dari Desa Pangkalan Batang, mari kita satukan semua elemen masyarakat, jangan kita singgung lagi siapa yang memilih siapa yang tidak. Jadilah kepala desa untuk semua kalangan masyarakat se-Desa Pangkalan Batang Barat, jadilah kepala desa untuk semua masyarakat," pesannya pula.

Tahapan Pilkades berikutnya sesuai dengan Peraturan Bupati (Perbup) Bengkalis nomor 453/KPTS/XI/2016 tentang penetapan desa yang mengikuti pelaksanaan pemilihan kepala desa serentak dalam Kabupaten Bengkalis tahun 2017-2023 adalah tanggal 12 Juli 2017 adalah laporan KPPS kepada Panitia Pemilihan Kepala Desa (Pilkades).

"Selanjutnya, pada 13 - 14 Juli 2017 penghitungan ulang surat suara serta penetapan pemenang Pilkades. Dilanjutkan dengan laporan pemenang kepada Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan BPD akan melaporkan ke kabupaten. Pada 13 Juli nanti direncanakan pukul 15.00 WIB akan dilaksanakan sidang pleno. Dalam sidang pleno ini kami akan mengundang para Calon Kepala Desa (Cakades), panitia, serta pemerintah desa dan BPD," kata Ketua panitia Pilkades Kris Ali Putra kepada media ini pula.

Atas nama panitia Pilkades, Kris Ali Putra mengucapkan selamat kepada pemenang Pilkades Desa Pangkalan Batang Barat tahun 2017.

"Kami sangat bersyukur dari awal sampai saat ini dari 5 Calon Kepala Desa (Cakades) memegang sportifitas dalam pertarungan Pilkades Desa Pangkalan Batang Barat. Bagi yang kalah jangan putus asa, terus berjuang demi kemajuan desa. Bagi yang menang teruskan perjuangan untuk kemajuan demi masyarakat dan desa," harap Kris Ali Putra.(pen/der)
 

Editor: Chaviz

  Berita Terkait
  • 4 Desa Kecamatan Tandun Cabut No Urut Calon Kepala Desa

    8 tahun lalu

    Pencabutan No urut calon Kepala Desa di kecamatan Tandun Kab,Rohul, Serentak di lakukan di 4 kantor Masing-masing Desa,Rabu (16/11/2016).

  • Bupati Bengkalis Akan Lakukan Peletakan Dinding Pertama Bequranic

    7 tahun lalu

    Peletakan dinding pertama pembangunan Bengkalis Qur'an Center (Bequranic) Desa Pangkalan Batang Barat, Kecamatan Bengkalis yang akan dilaksanakan pada Rabu (26/4/2017) mendatang direncanakan akan dilakukan langsung oleh Bupati Bengkalis Amril Mukmini

  • Pilkades Serentak Meranti, Di Sungai Tohor Incumben Raih Suara Terbanyak

    7 tahun lalu

    Pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa Serentak Desa Sungai Tohor Kecamatan Rebing Tinggi Timur, Kabupaten Kepulauan Meranti Minggu(29/10) berlangsung aman dan lancar.

  • Ini Pesan Bupati Meranti, Saat Melantik 23 Pj. Kades.

    5 tahun lalu

    MERANTI(POROSRIAU.COM) - Bupati Kepulauan Meranti, Drs H Irwan MSi, Jumat pagi (7/12/2018) melantik 23 orang Pj. Kepala Kades, yang jabatan Definitifnya telah habis di Bulan Desember 2018, yang dip

  • H. Paisal dan istri Hj Leni Ramaini Nycoblos di TPS 30 di Jalan Paus, Kel Pangkalan Sesai, Kec Dumai Barat

    2 bulan lalu

    Sebanyak 231.485 orang yang masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2024 di Kota Dumai ramaikan menuju Pemungutan Suara (TPS)

  •   komentar Pembaca
    Copyright © 2024 POROSRIAU.COM. All Rights Reserved.