Kamis, 05 Desember 2024
  • Home
  • VIRAL
  • Reviva PUB & KTV Pendatang Baru Yang Bandel
Kamis, 16 Juni 2022 21:32:00

Reviva PUB & KTV Pendatang Baru Yang Bandel

Oleh: M. Adhhari
Kamis, 16 Juni 2022 21:32:00
BAGIKAN:
Ilustrasi Wisata Hiburan Malam
Dumai, POROS RIAU.COM - Jedak - jeduk dentuman house musik yang dimainkan DJ (Disk Jockey) reviva PUB & KTV terus terdengar hingga pukul 02.00 wib dini hari. Kamis (16/06/22). 
 
Dari pantauan awak media, masih banyak pengunjung yang memasuki tempat dugem tersebut dengan berbagai latar belakang, tentunya ingin berdansa ria di dance floor yang sudah disiapkan. 
 
Menanggapi membandelnya tempat hiburan malam yang selalu melanggar jam operasional ini, salah satu masyarakat berinisial RZ merasa resah dan heran kenapa tempat hiburan malam sangat berani melanggar aturan jam operasional yang tertuang dalam perwako tahun 2020.
 
Dimana dalam perwako tersebut dikatakan bahwa untuk jam operasional hiburan malam hanya sampai pukul 00.00 Wib. 
 
"Kami sebenarnya sangat resah, karena waktu istirahat kami terganggu oleh musik mereka, tapi saya heran kenapa mereka aman - aman saja melanggar jam operasional yang sudah ditetapkan pemerintah kota Dumai" ungkap rz. 
 
Ditambahkan oleh rz, dirinya bertanya - tanya sampai kapan harus seperti ini, apakah tidak ada solusi konkrit untuk mengatasi masalah hiburan malam ini agar tidak mengganggu kenyamanan masyarakat. 
 
Dipihak lain Muhammad Ali Akbar alias Ibar mengatakan seharusnya pemerintah sudah mengatur izin tata ruang terkait tempat hiburan malam ini, jangan lagi diberikan izin disekitar padat penduduk. Carilah satu lokasi dimana lokasi tersebut khusus untuk tempat hiburan malam dan jauh dari rumah penduduk. 
 
"Kami dorong Pemerintah mencarikan solusi terkait masalah ini, saya mengusulkan cari satu lokasi dimana lokasi tersebut khusus untuk wisata hiburan malam dan jauh dari rumah penduduk" jelas ibar. 
Editor: M. Syahrul Aidi

  Berita Terkait
  • Walikota Diminta Tutup Tempat Dugem Membandel

    3 tahun lalu

    Pertumbuhan tempat dugem di Kota Idaman semakin pesat dan dianggap menjadi biang penyakit masyarakat (Pekat). Kondisi ini sudah berada pada tahap sangat mengkuatirkan dan menjadi ancaman serius serta dinilai tidak terkendali. Parahnya lagi, para pengusaha

  • Lagi, J-Mex Pub Membangkang

    2 tahun lalu

    J-Mex Pub bisa dibilang sakti. Tempat hiburan malam yang berlokasi di Jl. Cempedak Gg Mangga Kelurahan Rimba Sekampung Kecamatan Dumai Kota ini,meskipun ditegur berulangkali namun tetap beroperasi sampai dini hari. Diduga tak berizin menjual miras secara

  • Miras Beredar Bebas, Polisi Dimintas Segera Berantas

    2 tahun lalu

    Maraknya peredaran ilegal miras yang diduga diperdagangkan di sebagian besar tempat hiburan malam di Kota Dumai secara bebas dinilai sudah diluar batas. Tumbuh kembangnya bisnis ilegal secara pesat tersebut disebabkan lemahnya pengawasan dan penindakan. P

  • Aset Wisata yang Mengagumkan, Ciptakan Pelalawan Exotis

    6 tahun lalu

    - Indahnya alam ciptaan Tuhan yang maha Kuasa di kabupaten Pelalawan menjadi daya tarik yang sungguh mempesona. Pelalawan layak bersyukur dan berbangga hati karena Potensi alam yang terletak di teritorial kabupaten Pelalawan sungguh amat mengagumkan.

  • Kapolda Riau bersama Bupati Meranti Resmikan Mako Polres Meranti, Harap Pelayanan Masyarakat Semakin Meningkat

    6 tahun lalu

    MERANTI (POROSRIAU.COM) - Kapolda Riau Irjend Pol. Drs. Widodo Eko Prihastopo didampingi Bupati Kepulauan Meranti Drs. H. Irwan M.Si melakukan peresmian Markas Komando (Mako) Polres Meranti.Pada ke

  •   komentar Pembaca
    Copyright © 2024 POROSRIAU.COM. All Rights Reserved.